Banyak di kalangan masyarakat indonesia tidak tahu tentang manfaat buah naga bagi ibu hamil. Buah yang memiliki bentuk unik serta membawa keburuntungan menurut orang china ini ternyata memiliki segudang khasiat bagi wanita yang sedang hamil.
Selain mengandung serat yang cukup, buah naga juga mengandung protein, natrium, kalsium, fosfor, zat besi, vitamin B1, Vitamin C dan karoten. Buah naga dapat dinikmati ibu hamil dengan cara dipotong kecil-kecil seperti dadu atau bisa dibuat jus. Lalu apa saja manfaat buah naga untuk ibu hamil? Yuk, simak ulasan lengkapnya.
Beragam Manfaat Buah Naga untuk Ibu Hamil
- Pembentuk Sel Darah Merah
Buah naga mengandung asam folat atau vitamin B3 yang baik untuk pembentukan sel darah merah. Apabila ibu hamil kekurangan asam folat, akan mengakibatkan resiko melahirkan bayi dengan cacat di bagian sistem saraf otak atau cacat pada tabung saraf (Neural Tube Deffect). Selain itu, asam folat dapat membantu pembentukan dan perkembangan sistem tulang belakang.
- Pembentukan Tulang dan Gigi
Manfaat buah naga bagi ibu hamil selanjutnya yakni membantu pembentukan tulang serta gigi agar lebih kuat karena buah ini mengandung kalsium (Ca) yang cukup banyak.
- Menambah Tenaga Ekstra
Ternyata karbohidrat juga terkandung pada buah dengan bentuk unik ini. Karbohidrat sendiri berfungsi sebagai energi tambahan untuk calon ibu agar tidak mudah capek setelah melakukan kegiatan sehari-hari.
- Pelawan Penyakit bagi Ibu Hamil
Buah naga mengandung fitokimia yang menciptakan warna-warna cerah pada buah. Selain memberi pewarna pada buah, zat ini berguna sebagai antioksidan dan dan membuat tubuh menjadi tak mudah terserang penyakit.
- Tekanan Darah Menjadi Lebih Normal
Salah satu keunggulan dari buah naga yakni mengandung vitamin B yang cukup banyak sehingga apabila ibu hamil mengkonsumsinya akan berdampak pada tekanan darah yang awalnya tinggi bisa menjadi normal. Ada beberapa ibu hamil yang mengalami hipertensi saat masa kehamilan dan apabila hal ini dibiarkan saja maka akan berdampak terkena penyakit kompilasi lainnya. Bagi calon ibu, bisa mensiasatinya dengan memakan buah naga kurang lebih 100 gram setiap harinya.
- Asupan Gizi Ibu Hamil
Di dalam buah naga mengandung karbohidrat sebesar 9 -14 gram. Salah satu zat yang diperlukan oleh ibu hamil yakni Karbohidrat. Sehingga buah naga ini sangat cocok untuk menyuplai energi pada ibu hamil.
- Kandungan Serat yang Cukup Tinggi
Khasiat buah naga untuk ibu hamil lainnya adalah memperlancar buang air besar. Serat yang terkandung pada buah naga dapat membantu memperlancar kinerja usus dan membantu ibu hamil yang sedang kesulitan BAB.
- Membantu Menghilangkan Dehidrasi
Apakah bumil sering terkena dehidrasi saat masa kehamilan? Ciri-ciri terkena dehidrasi seperti kurang bertenaga atau lesu karena asupan air dalam tubuh kurang dan hal ini akan berdampak buruk apabila dibiarkan saja. Agar ibu hamil dapat mencukupi cairan tubuh saat masa kehamilan, bisa dengan memakan buah berbentuk unik yang memiliki banyak kandungan air ini.
Manfaat buah naga sangat baik bagi ibu hamil muda karena mengandung beragam zat yang diperlukan untuk perkembangan janin serta kesehatan sang calon ibu. Semoga informasi yang kami berikan dapat menambah wawasan kepada anda.
Artikel Menarik Lainnya:
Kumpulan Doa Wajib Baca Saat Masa Kehamilan
6 Obat Sakit Gigi Yang Aman dan Ampuh Untuk Ibu Hamil
6 Cara Pintar Mengatasi Perut Kencang Saat Hamil
Bolehkah Ibu Hamil Makan Kerang? Nih Informasinya!
9 Cara Aman Mengobati Batuk dan Pilek Untuk Ibu Hamil
-
Sale!
celana bumil
Celana Kerja Bumil Bahan Katun + Melar
Celana Panjang Hamil kerja Cocok di gunakan dari usia kehamilan 4-10 bulan atau berbadan besar maupun setelah melahirkan dengan sc ces
-
Sale!
baju hamil
Dress Hamil dan Menyusui Model Polos
Dress hamil manis dari bahan katun, dengan model polos dan aksen list di bagian depan dan lengan baju.
Dilengkapi kancing depan yang dapat dibuka.Tersedia dalam ukuran ALL SIZE
-
pakaian dalam bumil
Celana Dalam Khusus Ibu Hamil Design Khusus (BUY 3 GET 1 FREE)
RECOMENDED PRODUK SUDAH TERJUAL LEBIH DARI 3200PCS!!!! HARGA MENENTUKAN KUALITAS!!! GRAB IT FAST!!
0 Comments